PRINSIP-PRINSIP YANG TERDAPAT DALAM ETIKA

PRINSIP-PRINSIP YANG TERDAPAT DALAM ETIKA
Setelah kita mengetahui pengertian dan jeni-jenis etika alangkah baiknya juga kita memahami tentang prinsip-prinsip yang terdapat dalam etika yaitu sebagai berikut :
1.     Prinsip Keindahan
Prinsip ini mendasari segala sesuatu yang mencakup penikmatan rasa senang terhadap keindahan. Banyak filsuf yang mengatakan bahwa hidup dan kehidupan manusia itu sendiri sesungguhnya adalah merupakan keindahan.
2.     Prinsip persamaan
Hakikat kemanusiaan menghendaki adanya persamaan antara manusia yang satu dengan mansia yang lainnya, karena manusia terlahir dengan hak dan kewajiban yang sama atau sederajat. Watak, karakter atau pandangan hidup masing-masing boleh berbeda tetapi kedudukannya sebagai anggota dalam masyarakat adalah sama.
3.     Prinsip Kebaikan
Secara umum kebaikna berarti sifat atau karakterisasi dari sesuatu yang menimbulkan pujian. Perkataan baik mengandung sifat seperti persetujuan, pujian, keunggulan, kekaguman atau ketepatan
4.     Prinsip Keadilan
Suatu definisi tertua hingga kini masih sangat relevan untuk merumuskan keadilaan adalah rumusan dari zaman Romawi Kuno yang diterjemahkan sebagai “kemauan yang tetap dan kekal untuk memberikan setiap orang apa yang semestinya”
5.     Prinsip Kebebasan

Secara sederhana kebebasan dapat dierumuskan sebagai keleluasaan untuk bertindak atau tidak berdasarkan pilihan yang tersedia bagi seseorang. Kebebasan muncul dari doktrin bahwa setiap orang memiliki hidupnya sendiri serta memiliki hak untuk bertindak menurut pilihannya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMEROLEHAN BAHASA ANAK

Faktor-Faktor dalam Memilih Media

TAHAP-TAHAP PEMEROLEHAN BAHASA ANAK TAHAP TELEGRAFIS