TEMA SENI KARYA RUPA PADA ANAK
Bagi
anak membuat tema sama dengan memberi judul lukisan, hal ini bisa terjadi pada
anak karena alam pikiran anak masih menyatu dengan perasaan anak. Tema lukisan
anak bisa lebih luas ataupun lebih sempit. Tema tema yang sering dijadikan
dorongan berkarya seni rupa bagi anak adalah:
A.
Lingkungan yang paling menarik
dilihat dari mata pandang anak, seperti: hiasan penutup meja, bunga di taman,
peralatan memasak yang ada di dapur, atau pot-pot tanaman yang disiangi oleh
ibu.
B.
Keikutsertaan dalam peristiwa,
seperti: menyanyi bersama di panggung gembira, bekerja bakti di kampung,
menigikuti perlombaan, dan ikut tamasya.
C.
Kejadian yang menimpah anak,
seperti: sedih, senang, berkenalan dengan teman, bertemu dengan hewan kesukaan,
atau kemarahan dengan keluarga atau teman.
D.
Keinginan anak, seperti: meminta
berkunjung ke rumah saudara, alat mainan kesenangan (balon, sepeda, dan
lainnya).
E. Pikiran masa depan (cita-cita), seperti
keinginan menjadi dokter, arsitek, polisi, pilot, guru, tentara atau ilmuwan,
serta keinginan menaiki alat transfortasi seperti keinginan menaiki pesawat dan
lainnya.
F. Apa yang penah dilihat dalam
peristiwa sekejap, seperti: melihat kartun di televisi, kejadian peristiwa
penting seperti idul fitri, melihat tabrakan.
G. Imajinasi akan peristiwa yang
imajiner, seperti: tabrakan pesawat, serangan para pahlawan.
H.
Cerita kepahlawanan atau wiracarita
(heroic).
Komentar
Posting Komentar